Kemenkumham

Kantor Imigrasi Bekasi Sumbang 24 Kantong Darah

BEKASI- JOURNALREPORTASE- Kantor Imigrasi Bekasi beserta jajaran mengikuti kegiatan donor darah yang berlangsung di Aula Kanim Bekasi, Selasa (23/1/2024).

Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian program dalam meriahkan Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-74 tahun 2024.

Kegiatan donor darah ini dilaksanakan serentak pada jajaran Kemenkumham seluruh Indonesia.

Antusiasme peserta dalam kegiatan donor darah sangat tinggi. Mulai dari Kepala Kantor, Para Kepala Seksi,JFT, JFU, PPNPN dan umum. Kegiatan Donor Darah ini dalam Rangka Hari Bhakti Imigrasi Ke 74 Tahun 2024.

Kegiatan donor diikuti sebanyak 39 Orang peserta, dengan rincian sebagai berikut 25 Orang merupakan pegawai/PPNPN Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Bekasi. 6 Orang merupakan pegawai dari Lapas Bekasi yang kebetulan mengetahui informasi adanya kegiatan Donor Darah di Kantor Imigrasi Bekasi. 1 Orang dari Inspektorat Jenderal yang sedang bertugas melakukan pemeriksaan di Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Bekasi.

7 Orang dari umum yang merupakan pemohon pelayanan publik Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Bekasi. Sebelum pendonor diambil darahnya, mereka harus melewati rangkaian pemeriksaan oleh petugas. Peserta yang tidak berhasil menyumbangkan darah sebanyak 15 Orang dengan rincian 12 Orang dikarenakan hemoglobin kurang/melebihi standar PMI dan 3 orang menderita sakit (Baru minum obat).

Kepala Kantor Imigrasi Bekasi, Babay Baenullah ikut menyumbangkan darahnya. “Kami berharap melalui kegiatan ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat yang membutuhkan. Satu tetes darah kita tentu sangat bermanfaat bagi saudara kita yang membutuhkan,” ujar Babay.

Hasil dari donor darah di Kantor imigrasi Bekasi terkumpul 24 kantong darah.

Related posts

Bersama BNN, Lapas Kelas I Tangerang Komitmen Wujudkan Zero Halinar

JournalReportase

72 Napi Rutan Salemba Jakarta Pusat Diberikan Remisi Khusus Natal

JournalReportase

Kalapas Pemuda Tangerang : Pemberian Vitamin dan Olahraga Bantu Warga Binaan Jaga  Kebugaran Jasmani

JournalReportase

Leave a Comment